Rechercher dans ce blog

Tuesday, July 21, 2020

7 Street Food Korea yang Terkenal, Sudah Pernah Coba? - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Korea Selatan terkenal memiliki beraneka ragam jajanan pinggir jalan (street food) yang lezat.

Ketika berkunjung ke Korea, kamu pasti akan tergoda melihat jajanan-jajanan khas korea yang menggugah selera. 

Baca juga: Resep Cream Cheese Garlic Bread, Street Food Korea yang Naik Daun

Dalam drama korea tak jarang street food khas Korea ini hadir. Sukses membuat penonton penasaran dengan jajanan khas Korea tersebut.

Berikut aneka jajanan pinggir jalan khas Korea Selatan yang terkenal:

Tteokbokki adalah jajanan street food yang paling populer dari Korea.Tteokbokki merupakan camilan kue beras pedas dengan tekstur kenyal dan saus merah yang pedas.

Di Korea, jajanan kue beras bervariasi rasanya ada yang manis dan ada yang pedas.

Namun kue beras pedas yang paling dikenal hingga orang luar korea. Di Indonesia sendiri sudah banyak yang menjual jajanan khas Korea ini.

2. Odeng

Odeng (eomuk) atau fish cake merupakan sate daging ikan yang terbuat dari campuran ikan halus dan tepung. Adonan kemudian dibentuk, ditusuk dan direbus dengan kuah kaldu.

Baca juga: Resep dan Tips Bikin Gochujang, Bumbu Utama Kuliner Korea

Jajanan ini lebih enak dinikmati selagi masih panas, saat sedang musim dingin.

Odeng mempunyai beragam bentuk, ada yang panjang seperti sosis, pipih dan ditusuk berlipat dan bentuk bulat-bulat kecil.

3. Bungeoppang

Ilustrasi kuliner Korea : kue ikan isi kacang merah (bungeoppang).SHUTTERSTOCK/IZLAN SOMAI Ilustrasi kuliner Korea : kue ikan isi kacang merah (bungeoppang).

Bungeoppang atau kue ikan adalah kue kecil berbentuk ikan yang diisi dengan bermacam-macam isian, seperti pasta kacang merah, ubi manis, cokelat, hingga es krim.

Jajanan ini mirip seperti waffle yang dicetak berbentuk ikan.

Selain bentuknya yang menarik. Konon, orang korea percaya kue ini melambangkan keberuntungan.

4. Hweori gamja

Hweori gamja atau tornado potato adalah jajanan olahan kentang yang ditusuk dan dipotong spiral sehingga berbentuk kepingan tipis seperti gulungan tornado.

Pembeli bisa memilih hweori gamja original atau yang dibumbui dengan bumbu bubuk untuk menikmatinya.

Baca juga: The King: Eternal Monarch, Inilah Toko Roti Legendaris di Korea Selatan Kesukaan Sang Raja

5. Gimbab

Jajanan ini mungkin tidak asing bagi sebagian dari kamu, sebab sering muncul di drama-drama korea.

Gimbab adalah jajanan korea yang mirip seperti sushi. Jajanan ini terbuat dari nasi yang digulung dan diberi isian serta dibalut dengan rumput laut.

6. Bbopki

Dalgona atau ppoggi, jajanan permen khas Korea SelatanShutterstock Dalgona atau ppoggi, jajanan permen khas Korea Selatan

Bbopki adalah permen korea berbentuk bulat tipis yang berukuran cukup besar.

Permen ini terbuat dari larutan gula dengan baking soda agar mengembang dan renyah.

Pada saat dimasak, sebelum gula-gula ini mengeras, bagian tengah dicap dengan bentuk hati dan sebagainya. Bentuk di tengah itu bukan sekedar hiasan.

Orang korea suka membuat permainan atau lomba dengan permen Bbopki.

Baca juga: Apa Itu Dalgona? Permen Tradisional ala Korea

Cara bermainnya adalah peserta memakan permen tetapi harus menyisakan bagian tengah yang berbentuk hati tersebut.

Oleh karena tekstur permen yang rapuh, maka untuk menyisakan bagian tengah yang utuh adalah sebuah tantangan tersendiri.

7. Twigim

Twigim adalah jajanan pinggir jalan berupa gorengan kalau di Jepang namanya Tempura. Jajanan khas korea ini terbuat dari makanan yang dibalur tepung kemudian digoreng.

Bahan makanan yang sering dijadikan twigim yakni telur, ubi, udang, cumi-cumi, bakso, paprika, hingga sayuran.

Biasanya orang Korea memakan twigim dengan kecap asin atau dengan saus tteokbokki.

Baca juga: Budaya Makan Kerajaan Korea Selatan, 12 Sajian untuk Sekali Makan

Let's block ads! (Why?)



"street food" - Google Berita
July 21, 2020 at 10:08PM
https://ift.tt/2WIZYRe

7 Street Food Korea yang Terkenal, Sudah Pernah Coba? - Kompas.com - KOMPAS.com
"street food" - Google Berita
https://ift.tt/2MU4BmE
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

5 Negara yang Terkenal akan Street Food Nikmat Mereka - IDN Times

Berwisata ke luar negeri tak lengkap rasanya jika tidak mencoba berbagai hal yang khas dari negara tersebut. Mulai dari tempat wisata , b...

Postingan Populer