Kepala Dinkes Tual, dr Betty Zoebaidah menyatakan, selaku PNS yang beragama Islam, dirinya pada bulan yang penuh berkah ini (Ramadhan) mengajak teman-teman sejawat dan para pegawai Puskesmas di Kota Tual untuk berbagi dengan kaum duafaf.
"Saat ini kami memilih petugas kebersihan Tual, dimana data yang diberikan oleh Dinas Lingkungan Hidup Kota Tual jumlahnya ada 150 orang petugas penyapu jalan", katanya di Tual, Selasa (20/6).
Menurut Betty, berdasarkan data tersebut pihaknya mengundang para petugas penyapu jalan itu datang ke kantornya untuk menjalani pemeriksaan kesehatan dan pengobatan secara gratis, serta menerima bingkisan paket sembako.
"Ini semua berasal dari kantong teman-teman sejawat, staf Dinas Kesehatan maupun Puskesmas, kata Betty Zoebaidah menjelaskan.
Ia menambahkan, yang datang ternyata melebihi data yang diberikan Dinas Lingkungan Hidup Kota Tual, namun pelayanan kesehatan dan pemberian sembako tetap bisa diberikan kepada mereka semua karena ada bantuan tambahan dari Puskesmas.
Hasil pemeriksaan kesehatan menunjukkan sebagian penyapu jalan menderita darah tinggi maupun darah rendah, tetapi sebagian besar dalam kondisi sehat.
"Kami berharap bantuan ini dapat memberi sedikit manfaat bagi mereka, khususnya dalam bulan Ramadhan ini, serta kesehatan mereka tetap terjaga dalam melaksanakan rutinitasnya," kata Betty.
Halima Elmas, seorang petugas kebersihan Kota Tual, mengatakan kegiatan Dinkes Kota Tual sangat membantu dirinya dan teman-temannya, karena bukan saja memberikan pelayanan kesehatan secara gratis tetapi juga sembako.
"Kami sangat bersyukur, pengobatan gratis serta obat gratis ini sangat membantu kami petugas kebersihan," katanya. (MP-2)
No comments:
Post a Comment